Penyebab Doa Tidak Terjawab

Assalaamu'alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh. 

Berdoa

 

Bagi setiap orang terkadang dia merasa dirinya telah lama berdo'a kepada allah Swt namun perhomonan yang dia minta belum dikabulkan oleh allah Swt,
Padahal allah Swt menjanjikan di dalam Al-Quran karim.
"Ud'unii astajib lakum"
Berdoalah kepadaku niscaya aku kabulkan doa kalian.

Hal tersebut mungkin doa yang kita panjatkan kepada allah Swt tidak ada rasa khusyu' dan takut kepada allah Swt, dan dari beberapa aspek lainnya yang menyebabkan doa kita tidak terkabul.

Diantaranya yang akan saya bahas pada artikel kali ini yang berjudul "penyebab doa tidak terjawab"

Berikut merupakan penyebab doa tak terjawab:


1.) Hati yang mati

Hati yang mati merupakan salah satu penyebab doa seseorang tak terkabul, mengapa demikian?? Sebab dari hati yang mati tidak ada koneksi yang nyambung dan getaran tidak sampai kepada allah Swt , sehingga tidak menimbulkan gejala atas doa yang dipanjatkan.


Lantas apa penyebab hati itu menjadi mati?


•pertama, kita mengenal kepada allah Swt , tetapi hak nya untuk disembah dan hak kita untuk menyembahnya tidak kita laksanakan dengan benar.

Seringkali kita meninggalkan sholat 5 waktu, puasa ramadhan, dll. Padahal kita mengenal betul allah swt yang telah menciptakan kita tetapi kita tidak melaksanakan ritual ibadah kepadanya.


Bagaimana hati kita tidak mati, sedangkan haknya dan kewajiban kita untuk beribadah saja tidak kita laksanakan , oleh karenanya hal ini menyebabkan hati kita menjadi mati sehingga doa kita tidak terjawab.


•Kedua, kita baca Al-Qur'an tetapi kita tidak mengamalkannya,

Seringkali kita membaca Al-Quran tetapi isi dari Al-Qur'an tersebut tidak kita amalkan dalam kehidupan kita.

Ini merupakan penyebab hati kita menjadi mati sehingga doa tak terkabulkan oleh allah Swt.


•Ketiga, kita mengaku sebagai umatnya nabi muhammad Saw tetapi sunnahnya tidak kita praktekan didalam kehidupan.


•Keempat, kita makan nikmat dari allah Swt tetapi tidak kita mensyukuri.

Seringkali kita dikaruniakan nikmat dari allah Swt yang begitu besar, akan tetapi kita tidak pernah bersyukur atas nikmat tersebut.


•Kelima, kita mengetahui kematian merupakan hal yang pasti , tetapi kita tidak pernah menyiapkan diri kita untuk menghadapi kematian tersebut.


•Keenam, kita menginginkan untuk selamat dari siksa api neraka, tetapi perbuatan kita malah menyeret diri kita ke neraka.

(Na'udzubillah min dzalik)


•Ketujuh, kita ingin masuk surga akan tetapi kita tidak melaksanakan amal ibadah yang bisa menghantarkan kita ke surga.


•Kedelapan, kita melihat orang yang meninggal dunia tetapi kita tidak bisa jadikan pelajaran dan membuat kita sadar akan kematian tersebut.


Itulah yang menyebabkan hati kita menjadi mati dan dari hati yang mati menyebabkan doa kita tidak terkabul oleh Allah Swt.

Sedikit tips solusi agar doa kita terkabul :

1.) perbaiki bathin kita jauhkan diri dari hal-hal yang bisa menyebkan hati kita mati , seperti yang sudah saya paparkan di atas.


2.) berdoa kepada Allah Swt dengan rasa khusyu' dan takut serta yakin bahwa doa kita akan dikabulkan Allah Swt.


3.) Berdoa kepada Allah Swt pada waktu-waktu mustajab.

Seperti disepertiga malam ketika tahajud, pada hari jumat, dan pada bulan ramadhan, pada malam lailatul qodr, dll.


4.) Berdoa kepada Allah Swt dalam situasi keadaan yang mustajab.

Seperti ketika berjihad di jalan allah, ketika turun hujan lebat, antara adzan dan iqomah, antara dua khutbah pada sholat jum'at, dll.


5.) Berdoa kepada Allah Swt dengan menghadap kiblat.


6.) Berdoa kepada Allah Swt dari lubuk hati.

Sebab doa dari lubuk hati lebih cepat dikabulkan dari pada dengan lisan yang fasih.


7.) Berdoalah dengan diawali berdzikir kepada Allah Swt.


8.) Berdoalah kepada Allah Swt dengan menyebut nama-namanya yang baik dari asma'ul husna.


9.) ukur dan sesuaikan doa dengan keadaan.



Demikian artikel kali ini, semoga bermanfaat untuk sahabat blogger semua..


Wassalaamu'alaikum Wa Rahmatullahi Wa barakatuh

October 23, 2017 - tanpa komentar

0 komentar untuk Penyebab Doa Tidak Terjawab.